JIIS: Jurnal Ilmiah Ibnu Sina (Mar 2024)

ANALISIS BIAYA MEDIS LANGSUNG PASIEN BPJS BRONKOPNEUMONIA BALITA DI RAWAT INAP RUMAH SAKIT ISLAM SURABAYA ACHMAD YANI

  • Dewanti Wardhani,
  • Yunita Nita,
  • Abdul Rahem

DOI
https://doi.org/10.36387/jiis.v9i1.1728
Journal volume & issue
Vol. 9, no. 1

Abstract

Read online

Bronkopneumonia adalah jenis penyakit yang menyerang paru-paru sering terjadi pada bronkus dan alveolus, yang disebakan oleh virus, bakteri, atau jamur. Bronkopneumonia merupakan penyakit infeksi yang terdiagnosis paling banyak di Rumah Sakit Islam Surabaya Achmad Yani Tahun 2022. Tujuan penelitian untuk mengetahui besaran biaya medis langsung riil bronkopneumonia balita dan komponen penyusun biaya medis langsung riil. Penelitian menggunakan desain penelitian observasional. Pengambilan data dilakukan pada bulan Oktober 2023 dengan meninjau status rekam medis pasien yang sesuai dengan kriteria inklusi selama periode Januari 2023-Maret 2023. Subyek penelitian terdiri dari 172 pasien. Hasil penelitian menunjukkan besaran biaya medis langsung riil bronkopneumonia balita berdasarkan perspektif Rumah Sakit Islam Surabaya Achmad Yani selama periode Januari 2023-Maret 2023 sebesar Rp. 463.267.781 dengan rata-rata biaya per pasien Rp. 2.693.417. Komponen biaya medis langsung riil terbesar terdapat pada komponen penggunaan fasilitas rumah sakit sebesar 34,87% dan komponen biaya obat dan bahan medis habis pakai sebesar 34,06%. Analisis biaya sangat penting agar biaya pengobatan pasien menjadi lebih efektif dan efisien.

Keywords