Jurnal Teknologi Pertanian (Aug 2021)

PORTABLE NEAR INFRARED SPECTROMETER DENGAN SENSOR AS7263 UNTUK PENDUGAAN SIFAT KIMIA JERUK SIAM (CITRUS NOBILIS) SECARA NON-DESTRUKTIF

  • Susanto B. Sulistyo,
  • Arief Sudarmaji,
  • Siswantoro,
  • Agus Margiwiyatno,
  • Masrukhi,
  • Asna Mustofa,
  • Rifah Ediati,
  • Riana Listanti,
  • Hety Handayani Hidayat

DOI
https://doi.org/10.21776/ub.jtp.2021.022.02.1
Journal volume & issue
Vol. 22, no. 2
pp. 81 – 88

Abstract

Read online

Evaluasi mutu buah jeruk secara umum masih dilakukan secara destruktif. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi kandungan kimia buah jeruk siam secara non-destruktif menggunakan Near Infrared Spectrometerportabledengan sensor AS7263 dan aplikasi Neural Network Ensemble(NNE) dengan genetic algorithm(GA) untuk optimasi. Keluaran dari enam channel NIRSportabledigunakan sebagai input NNE. NNEyang dikembangkan terdiri atas empat buah Backpropagation Neural Network(BPNN) dengan dua buah lapisan tersembunyi dan kombinasi transfer functionyang berbeda-beda. Keluaran dari keempat BPNNini digabung untuk menghasilkan keluaran NNEyang baru dan dioptimasi menggunakan GA. Karakteristik kimia buah jeruk yang diestimasi adalah total padatan terlarut (TPT) dan vitamin C. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akurasi estimasi NNElebih tinggi dibandingkan akurasi sebuah BPNNtunggal. Estimasi kadar TPT buah jeruk siam menggunakan NNEberbasis GAtergolong sangat akurat dengan nilai Mean Absolut Percentage Error(MAPE) 8,04%. Adapun estimasi kadarvitamin C menggunakan NNEberbasisGAtergolong akurat dengan MAPEsebesar 11,02%.Namun demikian, hasil penelitian ini masih perlu dilanjutkan untuk mengetahui performansi alat yang dikembangkan untuk memprediksi mutu internal jeruk varietas lain yang berbeda karakteristik fisikokimianya.

Keywords