Scholaria: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan (May 2024)

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KOMPETENSI MAHASISWA PGSD MENGGUNAKAN FITUR F-LEARN ASSIGMENT DAN FORUM

  • Suhandi Astuti

DOI
https://doi.org/10.24246/j.js.2024.v14.i2.p144-154
Journal volume & issue
Vol. 14, no. 2

Abstract

Read online

Pembelajaran menggunakan LMS Flearn di Program Studi PGSD-Universitas Kristen Satya Wacana sudah menjadi kebiasaan perkuliahan sejak tahun 2011. Namun untuk memastikan efektivitas Flearn, perlu selaku dilakukan riset. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk: 1) menemukan seberapa tinggi tingkat kemampuan berpikir kritis mahasiswa dalam pembelajaran menggunakan Flearn dapat ditumbuhkan, 2) menemukan tingkat hasil belajar mahasiswa dalam pembelajaran menggunakan Flearn dapat ditingkatkan dan 3) mengetahui hunungan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar mahasiswa. Jenis penelitian yang digunakan untuk menentukan pencapaian tujuan ini adalah jenis penelitian Tindakan kolaboratif. Tindakan pembelajaran yang dilakukan berupa penerapan pembelajaran e-learning Flearn dengan fitur assignment dan forum. Peserta dalam penelitian ini melibatkan 60 orang mahasiswa. Instrumen penelitian menggunakan pertanyaan tes untuk mengukur variabel hasil belajar mahasiswa dan rubrik kemampuan berpikir kritis untuk untuk mengukur tingkat Tingkat kemampuan berpikir mahasiswa. Teknik analisis data menggunakan Teknik deskriptif persentase dan uji korelasi. Hasil penelitian menunjukkan temuan penggunaan Flearn melalui fitur assignment dan forum dapat menumbuhkan kemampuan berpikir kritis mahasiswa pada kategori kritis. Sedangkan hasil belajar mahasiswa berada pada kategori tinggi. Meskipun demikian tidak ditemukan hubungan positif signifikan antara kemampuan berpikir kritis mahasiswa dan hasil belajarnya. Mengacu simpulan yang telah dipaparkan di atas, peneliti memberikan saran berikut: a) kepada pengelola program studi PGSD untuk memvasilitasi para dosen untuk berlatih mengimplementasikan Flearn dalam perkuliahan; b) bagi para dosen agar menggunakan fitur assignment dan forum di dalam LMS Flearn untuk perkuliahannya.

Keywords