Dunamis: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristiani (Apr 2022)
Menghormati Penulis dan Mengakui Pembaca: Pendekatan Rekonsiliatif Eric J. Douglass dalam Metode Reader’s Response
Abstract
Abstract. Reader's response method is a method of reading text that is corrective to the structuralist method. To some degree, however, the meaning and its usage this method has some flaws. In general understanding, the use of the reader’s response method creates a desire to simply ignore the voices of the author of the text itself. As a result, this may potentially create a long gap between the writer and the reader in a work of finding the meaning. This paper aimed at explaining the conventions of language and of meaning that occur between writers and readers of the text, which is taken from Eric J Douglass' reconciliatory (stabilizing) approach to the author’s voice and reader activity. Reading and writing texts that embrace the side of readers and writers will bring about a more creative and rich meaning. Abstrak. Metode reader’s response adalah metode membaca teks yang korektif terhadap metode strukturalis. Namun, pengertian dan penggunaan dalam intensitas tertentu terhadap metode ini bukan berarti tidak mengandung beberapa masalah. Dalam pemahaman umum penggunaan metode reader’s response menimbulkan hasrat untuk begitu saja mengabaikan suara-suara penulis teks itu sendiri. Hal ini menjadikan gap yang panjang antara penulis dan pembaca di dalam sebuah perjalanan pencarian makna. Tulisan ini bertujuan untuk menjelaskan tentang konvensi bahasa dan makna yang terjadi di antara penulis serta pembaca teks yang ditempuh dengan pendekatan rekonsiliatif (stabilisasi) Eric J. Douglass terhadap suara penulis dan keaktifan pembaca. Pembacaan dan penulisan teks yang merangkul sisi pembaca dan penulis akan menghasilkan makna-makna yang lebih kreatif dan kaya.
Keywords