Jurnal EECCIS (Electrics, Electronics, Communications, Controls, Informatics, Systems) (Jan 2018)
Analisis Injeksi Pembangkit Hybrid Tenaga Surya-Angin pada Sistem GI Sengkaling Penyulang Pujon
Abstract
Amanat undang-undang tentang Energi menyatakan bahwa penyediaan energi dilakukan melalui: diversifikasi, konservasi, dan intensifikasi sumber energi dan energi [1]. Upaya diversivikasi energi yang bersumber dari energi baru dan terbarukan pada makalah ini yaitu berupa pembangkit hybrid surya-angin. Penelitian dilakukan di Gunung Banyak Kota Batu tepatnya pada koordinat latitude -7.861087° dan longitude 112.503948° elevasi + 941 dpl. Tulisan ini menyajikan analisis potensi dan analisis teknis pembangkit hybrid surya-angin terhubung grid dengan sistem distribusi eksisting 20kV  PT PLN. Potensi energi matahari dan angin diukur secara langsung di lokasi Gunung Banyak kota Batu. Hasil pengukuran menunjukkan radias1 matahari rata-rata sebesar 5,19 kW/m2. Sedangkan kecepatan angin rata-rata 2,9 m/detik pada ketinggian 10 meter diatas permukaan tanah. Secara teknis, injeksi pembangkit hybrid surya-angin pada sistem GI Sengkaling Penyulang Pujon memperbaiki drop tegangan hingga 5,15% dari tegangan nominal 20kV, dan menurunkan rugi-rugi daya sistem. Simulasi dilakukan dengan menggunakan perangkat software PSAT 2.1.8.