Indonesian Journal of Educational Development (Feb 2023)

METODE DISKUSI KELOMPOK KECIL SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PKn SISWA KELAS VI A SD NEGERI TULANGAMPIANG

  • I Komang Mertayasa

DOI
https://doi.org/10.5281/zenodo.7676164
Journal volume & issue
Vol. 3, no. 4
pp. 544 – 552

Abstract

Read online

Kelemahan proses pembelajaran yang terjadi akibat ketidaktepatan menggunakan metode dan teknik-teknik dalam pembelajaran yang menyebabkan rendahnya prestasi belajar PKn siswa. Hal-hal lain yang juga menyebabkan rendahnya prestasi belajar PKn siswa adalah akibat rendahnya kemauan guru untuk menerapkan metode dan strategi pembelajaran yang bisa membuat peserta didik aktif dalam belajar. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui prestasi belajar PKn siswa kelas VI A semester I SD Negeri Tulangampiang tahun pelajaran 2019/2020 setelah diterapkan metode diskusi kelompok kecil dalam proses belajar mengajar. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan penelitian tindakan model Ebbut. Data penelitian tentang prestasi belajar siswa dikumpulkan menggunakan tes prestasi belajar. Data dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan siswa mengikuti proses pembelajaran dari rata-rata awal sebesar 71,19 meningkat menjadi 76,44 pada siklus I dan meningkat menjadi 82,95 pada siklus II dengan ketuntasan belajar awal 34%, pada siklus I meningkat menjadi 71%, dan pada siklus II meningkat menjadi 98%. Simpulan yang dapat diambil dari hasil tersebut adalah penerapan metode diskusi kelompok kecil dalam pelaksanaan proses pembelajaran mampu meningkatkan prestasi belajar PKn siswa kelas VI A semester I SD Negeri Tulangampiang tahun pelajaran 2019/2020. Weaknesses in the learning process that occur due to the inaccuracy of using methods and techniques in learning that cause low learning achievement in Civics students. Other things that also cause low learning achievement in Civics students are the result of the teacher's low willingness to apply learning methods and strategies that can make students active in learning. This classroom action research aims to determine the learning achievement of civics class VI A students in semester I of SD Negeri Tulangampiang for the 2019/2020 academic year after applying the small group discussion method in the teaching and learning process. The research design used in this research is the Ebbut model of action research design. Research data on student achievement was collected using a learning achievement test. Data were analyzed using descriptive statistical analysis. The results obtained from this study indicate an increase in students' ability to follow the learning process from an initial average of 71.19 increasing to 76.44 in cycle I and increasing to 82.95 in cycle II with initial learning mastery of 34%, in cycle I increased to 71%, and in cycle II it increased to 98%. The conclusion that can be drawn from these results is that the application of the small group discussion method in the implementation of the learning process is able to improve the learning achievement of Civics class VI A students in semester I of SD Negeri Tulangampiang for the 2019/2020 academic year.

Keywords