Journal of Curriculum Indonesia (Sep 2020)

Peningkatkan Ketrampilan Menggambar Flora dengan Model Project Based Learning Menggunakan Perangkat Lunak Adobe Photosop 7.0

  • Supriyadi Supriyadi

DOI
https://doi.org/10.46680/jci.v3i2.33
Journal volume & issue
Vol. 3, no. 2
pp. 86 – 94

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa materi menggambar flora dengan model Project Based Learning pada siswa kelas VIIE SMP Negeri 5 Semarang. Subyek penelitian adalah seluruh siswa kelas VII E SMP Negeri 5 Semarang. Siklus penelitian meliputi: jurnal siswa, hasil wawancara, jurnal guru, jurnal hasil dokumen foto, hasil observasi non tes, dan observasi tes. Tahapan yang dilakukan yaitu pratindakan, siklus I dan siklus II. Variabel penelitian ini adalah model Project Based Learning (PjBL), motivasi belajar siswa dan hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data melalui observasi, kuisioner dan tes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi, lembar kuisioner dan tes.. Hasil peningkatan hasil belajar yang diperoleh : 1). Non tes diperoleh peningkatan rata-rata 24%. 2). Tes diperoleh nilai rata-rata meningkat dari 78 menjadi 89. Nilai tertinggi dari 85 menjadi 95. nilai terendah yaitu dari 70 menjadi 80 atau siswa yang mendapatkan nilai A meningkat 25%, nilai B meningkat 56%, nilai C turun 38% dan yang mendapat nilai D turun 44%, serta yang E kosong. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model Project Based Learning dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa materi menggambar flora kelas VII E SMP Negeri 5 Semarang.

Keywords