E-Jurnal Manajemen (Jun 2022)

PERAN ASPEK KOMUNIKASI PADA PROGRAM CORPORATE VOLUNTEERING TERHADAP CITRA PERUSAHAAN DAN LOYALITAS

  • Maliana Puspa Arum,
  • Irwan Susanto

DOI
https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2022.v11.i06.p10
Journal volume & issue
Vol. 11, no. 6
pp. 1255 – 1276

Abstract

Read online

Penelitian ini memiliki tujuan menganalisis peran dari aspek komunikasi pada program corporate volunteering terhadap citra perusahaan dan loyalitas nasabah. Penelitian ini dilakukan di bank BTPN Purwokerto dengan sampel 120 responden. Alat analisis penelitian ini adalah model persamaan structural (Structural Equation Modelling) dengan memanfaatkan program AMOS 16.0. Hasil penelitian membuktikan bahwa aspek komunikasi memiliki peran sebagai pemicu rasa familiar nasabah terhadap program corporate volunteering dan dapat menimbulkan citra positif nasabah serta memunculkan loyalitas nasabah bank BTPN. Kata kunci: Aspek Komunikasi; Citra Perusahaan; Loyalitas Nasabah; dan Rasa Familiar