Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan) (Sep 2013)

POTENSI BEBERAPA JENIS GULMA BERDAUN LEBAR SEBAGAI SUMBER INOKULUM PADA PROSES PENULARAN CUCUMBER MOSAIC VIRUS (CMV) UNTUK TANAMAN TOMAT (Lycopersicon esculentum MILL.)

  • Uswatun Hasanah,
  • Mintarto Martosudiro,
  • Tutung Hadiastono

Journal volume & issue
Vol. 1, no. 3
pp. 11 – 17

Abstract

Read online

ABSTRAK Hasil penelitian pendahuluan menunjukkan bahwa Commelina benghalensis, Ageratum conyzoides, Emilia sonchifolia, dan Portulaca oleracea merupakan gulma pada tanaman tomat yang dapat diinfeksi oleh Cucumber Mosaic Virus. Percobaan ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi gulma-gulma tersebut di atas sebagai sumber inokulum CMV untuk tanaman tomat. Percobaan pertama menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) membandingkan 4 (empat) jenis gulma sebagai sumber inokulum CMV (Commelina benghalensis, Ageratum conyzoides, Emilia sonchifolia, dan Portulaca oleracea) dan diulang 3 (tiga) kali. Penularan CMV dari 4 jenis gulma tersebut ke tanaman tomat menggunakan vektor Myzus persicae Shultzer. Data intensitas tanaman tomat yang sakit dianalisis dengan Analisis Varian (α=5%). Percobaan kedua menggunakan metode perhitungan indeks invektivitas menurut Diener (1979). Penularan mengunakan metode mekanik. Hasil percobaan baik uji indeks infektivitas menunjukkan bahwa Portulaca oleracea, Commelina benghalensis, Ageratum conyzoides, dan Emilia sonchifolia mempunyai potensi sebagai sumber inokulum CMV bagi pertanaman tomat. Kata Kunci: Gulma, sumber inokulum, CMV, vektor, indeks infektivitas, tomat