Jurnal Sains Psikologi (Nov 2022)
Workshop Analisis SOAR untuk Meningkatkan Efikasi Kinerja Tim Penerimaan Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efikasi kinerja tim dengan me-lakukan implementasi analisis strength, opportunities, aspirations, dan result (SOAR) dalam bentuk workshop. Subjek dalam penelitian berjumlah delapan orang yang merupakan anggota tim panitia inti penerimaan mahasiswa baru di Sekolah Tinggi X. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eks-perimen dan survei menggunakan skala efikasi kinerja tim yang diadaptasi dari kuesioner kinerja tim Program of All-Inclusive Care for the Elderly (PACE) oleh Temkin-Greener et al. (2004). Data diana-lisis menggunakan uji Wilcoxon dan gain score. Uji Wilcoxon menunjukkan Z sama dengan -2,033 dan p sama dengan 0,042 untuk efikasi prates ke pascates, dan Z sama dengan -2,524 dan p sama dengan 0,012 dari efikasi prates ke tindak lanjut. Uji gain score menunjukkan terjadi peningkatan dua poin hingga 38 poin pada saat pascates dan peningkatan tiga hingga 42 poin pada saat tindak lanjut. Dengan demikian, diketahui bahwa analisis SOAR mampu meningkatkan efikasi kinerja tim. Aspek efikasi kinerja tim yang mengalami peningkatan melalui intervensi workshop ini adalah komunikasi dan koordinasi. Subjek yang memahami fungsi analisis SOAR secara luas atau langsung mengimplemen-tasikan metode ini mengalami peningkatan efikasi kinerja tim paling tinggi.