E-Jurnal Manajemen (Jun 2022)

KEMAMPUAN INOVASI MEMEDIASI PENGARUH ORIENTASI KEWIRAUSAHAAN TERHADAP KINERJA PRODUK (Studi Pada UKM Ukiran Kayu Lapis di Kabupaten Badung)

  • I PUTU OKA WIDHIANTARA,
  • Ni Made Wulandari Kusumadewi

DOI
https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2022.v11.i06.p01
Journal volume & issue
Vol. 11, no. 6
pp. 1069 – 1089

Abstract

Read online

Persaingan dalam bisnis membuat pelaku bisnis harus memiliki kemampuan untuk memahami situasi ekonomi dengan cepat dan mengetahui apa yang dibutuhkan pembeli. Penurunan kinerja pada UKM ukiran kayu lapis terjadi karena kesulitan yang dialami para pengrajin untuk mendapatkan bahan baku dan harga bahan baku terbilang cukup mahal serta munculnya produk ukiran cetakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan peran variabel kemampuan inovasi memediasi pengaruh orientasi kewirausahaan terhadap kinerja produk usaha ukiran kayu lapis di Kabupaten Badung. Penelitian ini diujikan terhadap usaha ukiran kayu lapis di Kabupaten Badung. Ukuran sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 100 usaha ukiran kayu lapis dengan metode accidental sampling dan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan Structural Equation Model (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS). Berdasarkan hasil penelitian diharapkan pelaku usaha kerajinan ukiran kayu lapis di Kabupaten Badung mampu lebih mengembangkan orientasi kewirausahaan dan kemampuan inovasi dengan melakukan riset pasar dan berusaha memahami kebutuhan pelanggan untuk dapat meningkatkan kinerja produk dari usaha tersebut. Kata Kunci: orientasi kewirausahaan, kemampuan inovasi, kinerja produk