JIIS: Jurnal Ilmiah Ibnu Sina (Mar 2022)

UJI EFEKTIFITAS SEDIAAN SPRAY GEL EKSTRAK BUNGA KENOP (Gomphrena globosa L) TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA BAKAR

  • Irma Novrianti,
  • Sari Wijayanti,
  • Heriani Heriani

Journal volume & issue
Vol. 7, no. 1

Abstract

Read online

Luka bakar adalah kerusakan jaringan yang disebabkan oleh bersentuhan atau kontak dengan sumber panas. Bunga kenop (Gomprhrena globosa) diyakini oleh masyarakat dapat digunakan sebagai penanganan luka bakar. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan suatu formula spray gel yang sesuai dengan persyaratan farmasetik dan mengetahui kemampuannya dalam penyembuhan luka bakar. Sediaan Spray Gel ekstrak bunga kenop dibuat menggunakan konsentrasi ekstrak 12,5% ; 15%; dan 20%. Berdasarkan uji stabilitas sediaan spray gel bunga kenop bersifat stabil dalam penyimpanan. Uji efektivitas sediaan spray gel bunga kenop terhadap luka bakar dilakukan pada hewan uji yang dibagi menjadi 5 kelompok yaitu kontrol positif (bioplasenton®), kontrol negative (basis gel), dan FI (sediaan spray gel ekstrak bunga kenop 12,5%), FII (sediaan spray gel ekstrak bunga kenop 15%) dan FIII (sediaan spray gel ekstrak bunga kenop 20%) yang diinduksi menggunakan plat besi dengan diameter 1,5 cm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase kesembuhan luka bakar pada hewan uji (P%) pada hari ke-14 yaitu FI sebesar 51,33%. Untuk FII menunjukan P% adalah 62% dan untuk FIII menunjukan P% sebesar 63,33% dengan diameter luka bakar sebesar 0,55±0,10 dengan nilai p 0,05. Dapat disimpulkan bahwa sediaan spray gel ekstrak bunga kenop dengan konsentrasi 15% dan 20% memiliki efektivitas pada penyembuhan pada luka bakar.

Keywords