Jurnal ASET (Akuntansi Riset) (Dec 2020)
Analisis Regresi Logistik : Faktor — Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Hedging Menggunakan Instrumen Derivatif
Abstract
Semakin berkembangnya perdagangan internasional, maka risiko perusahaan internasional akan semakin besar, oleh karena itu diperlukan manajemen risiko perusahaan dalam rangka untuk meminimalkan berbagai risiko yang terjadi dalam perusahaan. Salah satu yang dapat dilakukan adalah dengan aktivitas lindung nilai atau hedging yang dapat dilakukan dengan menggunakan instrument derivatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh likuiditas, leverage, peluang pertumbuhan dan ukuran perusahaan terhadap keputusan hedging perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2018-2019. Metode penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan mendapatkan 44 sampel perusahaan manufaktur yang memenuhi kriteria. Teknik analisis yang diterapkan dalam penelitian ini adalah analisis regresi logistik dengan metode stepwise. Hasil pengujian menunjukan bahwa likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan hedging, peluang pertumbuhan tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan hedging, ukuran perusahaan dan leverage berpengaruh signifikan terhadap keputusan hedging.