Madaniya (May 2023)

Pemberdayaan Masyarakat Dalam Maksimisasi Pemanfaatan Potensi Desa Sebagai Upaya Peningkatan Ekonomi Dusun Kopeng Kecamatan Getasan

  • Grace Natalia Marpaung,
  • P. Eko Prasetyo,
  • Fafurida Fafurida,
  • Yozi Aulia Rahman,
  • Audina Soma Dwi Witari

DOI
https://doi.org/10.53696/27214834.481
Journal volume & issue
Vol. 4, no. 2

Abstract

Read online

Desa Kopeng, Kecamatan Getasan memiliki potensi yang sangat berpeluang besar dalam pembangunan ekonomi desa. Kondisi alam desa yang sangat mendukung, memberikan kesempatan kepada setiap masyarakat desa terhadap pengembangan desa. Akan tetapi masih banyak kendala yang dihadapi oleh masyarakat, sehingga melalui program pengabdian ini diharapkan dapat menjadi solusi yang tepat untuk memberdayakan masyarakat melalui potensi-potensi yang dimiliki desa Kopeng. Dalam mengatasi penurunan ekonomi masyarakat yang terjadi, tim pengabdian memberikan penyuluhan pemberdayaan masyarakat dalam maksimisasi pemanfaatan potensi desa sebagai upaya peningkatan ekonomi yang ada di desa Kopeng dan juga melakukan pemetaan potensi wisata yang ada di Dusun Kopeng. Secara garis besar pelaksanaan pengabdian ini melalui tahapan persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Kata Kunci: Desa Kopeng, Potensi Desa, Pemberdayaan Masyarakat

Keywords