Ethos: Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (Jan 2022)

PEMBERDAYAAN KETERAMPILAN MITIGASI BENCANA BERBASIS PROJECT BASED LEARNING

  • Henita Rahmayanti,
  • Ilmi Zajuli Ichsan,
  • Endah Sri Wahyuni,
  • Ana Amalia Islami,
  • Rosi Utari,
  • Elit Nurul Kholifah

DOI
https://doi.org/10.29313/ethos.v10i1.7910
Journal volume & issue
Vol. 10, no. 1
pp. 68 – 76

Abstract

Read online

Flooding is a problem that often occurs in urban areas. The flood disaster that occurred in early 2020 left various negative impacts on the environment. This causes flooding to become a problem that must be solved. The purpose of this activity is to empower flood mitigation skills in the community through environmental seminars. The method of activities carried out is by lectures and discussions in seminars. Data collection using the instruments used are test questions and questionnaires related to flood mitigation. Analysis of the data used is to compare the average results between before and after the activity. The results of this activity indicate that the knowledge score has increased from before (28.45) to be higher after the activity (34.93), as well as related to previous flood mitigation behavior (66.62) and has increased after (70.52). In addition, seminar participants are required to create a project. This indicates that this Project Based Learning (PjBL)-based environmental seminar has become an educational innovation Banjir merupakan sebuah masalah yang sering terjadi di wilayah perkotaan. Bencana banjir yang terjadi pada awal tahun 2020 menyisakan berbagai dampak negatif bagi lingkungan. Hal ini menyebabkan banjir menjadi sebuah masalah yang harus diselesaikan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberdayakan keterampilan mitigasi banjir pada masyarakat melalui seminar lingkungan. Metode kegiatan yang dilaksanakan adalah dengan ceramah dan diskusi dalam seminar. Pengumpulan data menggunakan instrumen yang digunakan adalah soal tes dan kuesioner terkait dengan mitigasi banjir. Analisis data yang digunakan adalah dengan membandingkan hasil rata-rata antara sebelum dan sesudah kegiatan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa skor pengetahuan mengalami peningkatan dari sebelum (28.45) menjadi lebih tinggi sesudah kegiatan (34.93), begitu juga terkait dengan perilaku mitigasi banjir sebelumnya (66.62) dan mengalami peningkatan sesudahnya (70.52). Selain itu, peserta seminar diharuskan membuat sebuah proyek. Hal ini menandakan bahwa kegiatan seminar lingkungan berbasis Project Based Learning (PjBL) ini menjadi sebuah inovasi pendidikan.

Keywords