Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Dec 2019)

PENINGKATAN KECERDASAN INTRAPERSONAL DAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TAKE AND GIVE BERBASIS MATEMATIKA REALISTIK

  • Lylo Paradita,
  • Ira Vahlia,
  • Yeni Rahmawati ES

DOI
https://doi.org/10.24127/ajpm.v8i3.2473
Journal volume & issue
Vol. 8, no. 3
pp. 438 – 447

Abstract

Read online

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kecerdasan intrapersonal dan hasil belajar siswa kelas VII SMP Darma Bakti Punggur. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subyek penelitian adalah siswa kelas VII SMP Darma Bakti Punggur Tahun Pelajaran 2018/2019 yang terdiri 15 siswa. Dari hasil penelitian dan pembahasan, terlihat adanya peningkatan kecerdasan intapersonal dan hasil belajar matematika siswa pada pembelajaran yang dilakukan. Hal ini dapat diketahui dari peningkatan persentase ketiga indikator kecerdasan intrapersonal yaitu mengenali diri sendiri meningkat sebesar 6,67%, mengetahui yang diinginkan meningkat sebesar 6,67% dan mengetahui apa yang penting dalam diri sendiri meningkat sebesar 13,33%. Selain itu peningkatan persentase rata-rata kecerdasan intrapersnonal sebesar 84,45% menjadi 93,33% serta 15 siswa mengalami peningkatan kecerdasan intrapersonal. Untuk hasil belajar matematika dapat dilihat dari peningkatan rata-rata ketuntasan tiap pertemuan pada siklus I dan siklus II. Selain itu untuk rata-rata ketuntasan secara klasikal meningkat sebesar 93,33%. Abstract The purpose of this study was to improve interpersonal intelligence and learning outcomes of the seventh-grade students of Darma Bakti Punggur Middle School. The type of this research is classroom action research with the research subjects being seventh-grade students of Darma Bakti Punggur Middle School 2018/2019 Academic Year consisting of 15 students. From the results of the research and discussion, it is seen that there is an increase in interpersonal intelligence and the results of students' mathematics learning in the learning done. This can be seen from the increase in the percentage of the three indicators of interpersonal intelligence, namely recognizing yourself increased by 6.67%, knowing what was desired increased by 6.67% and knowing what was important in yourself increased by 13.33%. Also, the increase in the average percentage of interpersonal intelligence was 84.45% to 93.33%, and 14 students experienced an increase in interpersonal intelligence. For mathematics learning outcomes can be seen from an increase in the completeness of each meeting in the first cycle and second cycle. In addition to the average completeness in classics increased by 93.33%.

Keywords