Rona Teknik Pertanian (Oct 2020)

Pemanfaatan Kompos Jerami Padi Guna Memperbaiki Kesuburan Tanah dan Hasil Padi

  • I Nengah Muliarta

DOI
https://doi.org/10.17969/rtp.v13i2.17302
Journal volume & issue
Vol. 13, no. 2
pp. 59 – 70

Abstract

Read online

Abstrak. Tujuan dari penelitian untuk meneliti dampak kombinasi kompos jerami padi dan pupuk anorganik (phonska) terhadap kesuburan tanah dan hasil tanaman padi. Padi yang digunakan dalam penelitian ini merupakan benih padi varietas Ciherang. Penelitian dilakukan dalam wadah pot dengan ukuran diameter 24 cm dan dengan tinggi 26 cm. Setiap pot diberikan tanah 8 kg, dengan kualitas kompos yang digunakan yaitu memiliki pH sebesar 7,58, kadar air sebesar 11, 79%, rasio C/N sebesar 16,50, Kandungan C-organik sebesar 27,84%, N sebesar 1,69, kandungan P sebesar 0,23% dan K yaitu 5,04%. Kombinasi kompos jerami padi dan phonska yang digunakan dalam penelitian ini yaitu P0 (0% kompos + 0% phonska), P1 (0% kompos + 100% phonska), P2 (20% kompos + 80% phonska), P3 (40% kompos + 60% phonska), P4 (60% kompos + 40% phonska) dan P5 (80% kompos + 20% phonska). Penelitian dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK). Hasilnya kombinasi kompos dan pupuk phonska meningkatkan parameter fisik, biologi dan kimia tanah, namun belum mampu mengubah status kesuburan tanah. Pemanfaatan kompos yang dikombinasikan pupuk anorganik juga memberikan hasil sama dengan 100% phonska. Dimana kombinasi dosis 60% kompos + 40% phonska memberikan hasil berat gabah kering giling tertinggi dibandingkan kombinasi lainnya. Utilization of Rice Straw Compost To Improve Soil Fertility and Rice Results Abstract. The purpose of this study is to examine the impact of a combination of rice straw compost and inorganic fertilizer (phonska) on soil fertility and rice crop yields. The rice used in this study is the rice seed of the Ciherang variety. The research was conducted in a pot container with a diameter of 24 cm and with a height of 26 cm. Each pot is given 8 kg of soil, with the quality of compost used which has a pH of 7.58, the water content of 11.79%, C/N ratio of 16.50, C-organic content of 27.84%, N of 1.69, P content of 0.23% and K of 5.04%. The combination of rice straw compost and phonska used in this study is P0 (0% compost + 0% phonska), P1 (0% compost + 100% phonska), P2 (20% compost + 80 % phonska), P3 (40% compost + 60% phonska), P4 (60% compost + 40% phonska) and P5 (80% compost + 20% phonska). The study with 6 treatments and 4 replays used a randomized design group (RAK). As a result, the combination of compost and inorganic fertilizer (phonska) improves the physical, biological, and chemical parameters of the soil, but has not been able to change the fertility status of the soil. The utilization of compost combined with inorganic fertilizer also gives the same result as 100% phonska. Where a combination dose of 60% compost + 40% phonska gives the highest dry grain weight results compared to other combinations.

Keywords