Komputika (Aug 2021)

Peringkasan Berita Online Corona Virus dengan Metode Lexical Chain dan Word Sense Disambiguation

  • Nisrina Arintia Maghfiroh,
  • Galih Wasis Wicaksono,
  • Christian Sri Kusuma Aditya

DOI
https://doi.org/10.34010/komputika.v10i2.4499
Journal volume & issue
Vol. 10, no. 2

Abstract

Read online

Peringkasan berita otomatis merupakan aktivitas mengekstraksi inti dari berita tanpa mengurangi makna penting yang terdapat dalam berita tersebut. Dalam peringkasan berita otomatis terdapat beberapa metode yang dapat digunakan salah satunya yaitu metode Lexical Chain. Metode ini memiliki kinerja yang baik dalam peringkasan teks dengan cara menentukan chain tertinggi. Namun, metode ini memiliki kelemahan yaitu tidak bisa mengidentifikasi kata ambigu yang terdapat pada kalimat berita. Oleh karena itu, untuk memperbaiki kekurangan dari kelemahan metode Lexical Chain maka pada penelitian ini dilengkapi dengan Word Sense Disambiguation untuk mengidentifikasi kata ambigu. Penelitian ini menggunakan 100 berita tentang Covid-19 yang bersumber dari portal berita online terpopuler. Pengujian akurasi peringkasan berita otomatis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Recall-Oriented Understudy for Gisting Evaluation (ROUGE). Adapun evaluasi yang digunakan pada penelitian ini ada tiga macam yaitu precission, recall, dan f-measure. Hasil evaluasi diperoleh nilai rata-rata precission sebesar 0,62, recall sebesar 0,20, dan f-measure sebesar 0,30.