Ideguru (Sep 2021)

Penerapan Metode Manajemen Proyek dalam Meningkatkan Kualitas Perpustakaan Berbasis Teknologi Informasi

  • Heri Prasetya

DOI
https://doi.org/10.51169/ideguru.v6i3.278
Journal volume & issue
Vol. 6, no. 3

Abstract

Read online

Penulisan Best Practice ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode manajemen proyek dapat meningkatkan kualitas perpustakaan berbasis teknologi informasi di SMP Negeri 2 Kasihan. Metode penulisan Best Practice ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi partisipasi, wawancara dan dokumentasi. Penulisan Best Practice dilakukan dengan melaksanakan lima tahapan utama yaitu identifikasi kegiatan, penyusunan urutan kegiatan, perkiraan waktu kegiatan, penyusunan jadwal kegiatan, dan pengendalian jadwal kegiatan. Hasil penerapan manajemen proyek menunjukkan nilai kualitas rata rata perpustakaan sebelum dilakukan tindakan sebesar 2.28 dan setelah dilakukan tindakan sebesar 4.23 sehingga terdapat kenaikan kualitas sebesar 85%. Peningkatan kualitas perpustakaan terjadi karena aspek sarana prasarana perpustakaan mengalami peningkatan sebesar 81%, sebelum dilakukan tindakan nilai kualitas sebesar 2.5 dan setelah dilakukan tindakan sebesar 4.0. Aspek manajemen perpustakaan berbasis teknologi informasi mengalami peningkatan sebesar100% dari rata-rata kualitas sebelum tindakan sebesar 2.2 dan setelah tindakan sebesar 4.4. Peningkatan yang memiliki kontribusi besar pada penerapan teknologi informasi yaitu pada aspek otomasi perpustakaan yang menunjukkan peningkatan sebesar 150% karena kualitas sebelum tindakan sebesar 2.0 dan setelah dilakukan tindakan sebesar 5.0. Sementara aspek penggunaan komputer yang terhubung pada internet meningkat sebesar 100%. Penggunaan komputer terhubung dengan WiFi meningkat sebesar 67%. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa penerapan metode manajemen proyek dapat meningkatkan kualitas perpustakaan berbasis teknologi dan informasi di SMP Negeri 2 Kasihan.

Keywords