Jurnal Pendidikan dan Kewirausahaan (Apr 2023)
Pengaruh Program Pelatihan dan Pengembangan Guru terhadap Kualitas Pelayanan Prima Sekolah di Indonesia
Abstract
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana variabel perilaku pelatihan dan pengembangan guru di Indonesia, baik secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap kualitas pelayana prima sekolah yang ada di seluruh Indonesia melalui variabel peningkatan kompetensi sebagai variabel intervening. Adapun populasi penelitian ini adalah guru yang ada di seluruh Indonesia yang berjumlah 1.485.602 jiwa dan metode pengambilan sampel pada penelitian ini adalah dengan menggunakan metode accidental sampling, dimana jumlah sampel yang ada setelah dihitung menggunakan rumus slovin sebanyak 400 guru yang ada di seluruh Indonesia. Adapun analisa data yang digunakan adalah menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan analisa structural equation model (SEM). Hasil penelitian menjelaskan bahwa secara parsial variabel pelatihan dan pengembangan guru sekolah yang ada di Indonesia berpengaruh terhadap variabel kualitas pelayanan prima sekolah yang ada di Indonesia dan kedua variabel ini berpengaruh terhadap variabel peningkatan kompetensi guru yang ada di Indonesia. Secara simultan variabel pelatihan dan pengembangan guru sekolah yang ada di Indonesia berpengaruh terhadap variabel kualitas pelayanan prima sekolah yang ada di Indonesia melalui variabel peningkatan kompetensi guru sebagai variabel intervening, dimana dengan meningkatnya pelatihan dan pengembangan profesi guru diharapkan guru akan mampu mengasah dan mempertajam kemampuan dan keahlian,s erta kompetensinya dalam meningkatkan kemampuan untuk proses belajar-mengajar secara konsisten dan berkesinambungan, sehingga nantinya anak didik akan meningkat kemampuan dan pengetahuannya agar bermanfaat buat masyarakat.
Keywords