Indonesian Community Journal (Jun 2023)

Literasi Peduli Lingkungan dalam Pengembangan Merdeka Belajar di Desa Ranupani Kabupaten Lumajang, Jawa Timur

  • Desy Rozakiyah,
  • Seli Septiana Pratiwi,
  • Megasari Noer Fatanti,
  • Ahmad Arif Widianto

DOI
https://doi.org/10.33379/icom.v3i2.2571
Journal volume & issue
Vol. 3, no. 2

Abstract

Read online

SDN Ranupani terletak di Desa Senduro Lumajang. Sekolah ini masih menjadi satu dengan sekolah SMP Negeri Satu Atap, kegiatan dan proses pembelajaran masi dalam satu gedung antara SD dan SMP. Implementasi pembelajaran yang mengembangkan literasi dan numerasi belum dipraktekkan secara langsung oleh pihak sekolah. Mengambil tema kegiatan tentang peduli lingkungan di lakukan pada siswa SDN Ranupani sebagai bentuk peningkatan stimulus dan kemampuan siswa dalam mengembangkan pemahaman literasi dan numerasi. Tujuan kegiatan pengabdian ini sebagai peningkatan literasi dan numerasi pada siswa dengan melalui pendekatan lingkungan dan mengenal kondisi tempat tinggal siswa. Selain itu, dapat memberikan sikap menyadarkan siswa pentingnya menjaga lingkungan sekitar dan menanamkan sikap peduli lingkungan. Model kegiatan pengabdian yang dilakukan dalam bentuk pendampingan, sosialisasi pada siswa SDN Ranupani bagaimana membangun kesadaran siswa dalam memperhatikan sampah dan mencintai lingkungan sekitar. Hasil kegiatan dan pendampingan yang dilakukan pada siswa SDN Ranupani disambut baik oleh kepala desa maupun dari pihak Guru SDN Ranupani. Partisipasi siswa dalam pelaksanaan kegiatan sangat aktif dan partisipasi, mulai dari pemaparan materi tentang menjaga lingkungan, dan praktek pemetaan sampah secara langsung selama kegiatan. Mengingat Desa Ranupani sebagai desa penyangga dari taman nasional Bromo tengger Semeru (TNBTS) yang rawan akan terjadinya banjir. Dengan adanya kegiatan ini sikap dan kesadaran dari individu siswa dapat terbentuk dan menggembangkan jiwa peduli pada lingkungan dan menjaga lingkungan sekitar setiap harinya.

Keywords