Teknologi dan Kejuruan (Aug 2017)

IMPLEMENTASI ALGORITMA MONTE CARLO PADA SISTEM INFORMASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SECARA ONLINE

  • Muhammad Rizki Irwanto,
  • Triyanna Widiyaningtyas,
  • Muhammad Zainal Arifin

DOI
https://doi.org/10.17977/tk.v40i1.9662
Journal volume & issue
Vol. 40, no. 1

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini untuk mengimplementasikan algoritma pada sistem in­formasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online.Metode penelitian yang digunakan dalam pengembangan sistem informasi ini adalah metode pe­ngem­bang­an Waterfall. Tahap-tahap dalam metode pengembangan Waterfall, ada­lah: (1) de­finisi kebutuhan sistem, (2) desain sistem dan perangkat lunak, (3) im­ple­men­tasi dan pengujian unit, (4) integrasi dan sistem, dan (5) operasi dan pemeliharaan. Hasil uji coba sis­tem informasi oleh ahli rekayasa web dan admin sebesar 100,00%. Data hasil uji coba sistem informasi oleh guru sebesar 84,10%. Sedangkan data hasil uji coba sis­tem informasi oleh siswa sebesar 87,20%. Dari data hasil uji coba di atas, dapat di­sim­pulkan bahwa sistem informasi ini sudah valid dan siap digunakan di sekolah.

Keywords