J.Abdimas (Nov 2021)

Penguatan Bidan Dalam Pelayanan Kesehatan Reproduksi Dan Keluarga Berencana Di Masa Pandemi Covid-19

  • Eka Nur Rahayu,
  • Fitriani Mediastuti

DOI
https://doi.org/10.30590/jach.v2n2.337
Journal volume & issue
Vol. 2, no. 2
pp. 35 – 42

Abstract

Read online

Pandemi COVID-19 membatasi akses pelayanan kesehatan reproduksi dan KB. Hal tersebut membuat cakupan akseptor KB menurun dan konseling kesehatan reproduksi maupun KB terbatas. Bidan khawatir terhadap keamanan dalam memberikan pelayanan di masa pandemi. Akseptor takut untuk datang ke layanan kesehatan karena takut tertular virus corona. Pengabdian ini bertujuan memberikan edukasi pada bidan di Indonesia dalam memberikan pelayanan kesehatan reproduksi dan KB selama pandemi. Pengabdian ini laksanakan dalam bentuk webinar. Webinar diadakan pada tanggal 20 November 2020. Peserta adalah para bidan yang tergabung dalam Ikatan Alumni Akbidyo se-Indonesia. Tema pertama webinar difokuskan pada model layanan kesehatan reproduksi dan KB selama pandemi. Tema kedua tentang aplikasi REDI KB yang dapat mempermudah pelayanan kesehatan reproduksi dan KB. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa manfaat aplikasi, diskusi selama webinar, penyampaian materi, dan tema materi adalah 93,75%; 92,5%, 93%; dan 93,25%. Kesimpulannya, kegiatan pengabdian ini bermanfaat bagi bidan sebagai bekal dalam memberikan layanan kesehatan di masa pandemi. Bidan diharapkan dapat memanfaatkan aplikasi KB REDI yang dapat di unduh di app store sebagai media konseling secara online. Selain itu, bidan juga dapat membuat alur pelayanan yang nyaman baik untuk bidan maupun pasien dengan mengacu pada model layanan KB di masa pandemi.

Keywords