JIIS: Jurnal Ilmiah Ibnu Sina (Oct 2023)

FORMULASI DAN EVALUASI KESTABILAN FISIK SEDIAAN MASKER GEL PEEL-OFF DARI SARI BUAH LEMON CUI (Citrus microcarpa Bunge.)

  • Arfiani Arifin,
  • Nurmadani Suwitno,
  • Sartini Sartini

DOI
https://doi.org/10.36387/jiis.v8i2.1349
Journal volume & issue
Vol. 8, no. 2

Abstract

Read online

Lemon cui dikenal dengan sebutan lemon ikan atau lemon kalamansidiketahui mengandung diantaranya vitamin C yang berpotensi sebagai antioksidan sehingga dapat diaplikasikan sebagai bahan aktif pada sediaan masker peel off. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan konsentrasi PVA terbaik dalam pembuatan masker gel peel-off dari sari buah lemon cui yang memenuhi syarat uji stabilitas fisik. Metode pembuatan sampel sari buah lemon cui diperoleh dengan cara dihaluskan menggunakan blender, ditambahkan air 100 mL lalu dipisahkan ampasnya hingga diperoleh sari. Formulasi sediaan masker gel peel-off menggunakan variasi konsentrasi PVA (Polivinil Alkohol) yaitu F1 (10%), F2 (13%) dan F3 (16%). Pengujian kestabilan fisik meliputi uji organoleptik, uji homogenitas, uji daya sebar, uji pH, uji daya lekat dan uji waktu sediaan mengering. Hasil penelitian diperoleh bahwa sediaan F1, F2 dan F3 menunjukkan kestabilan secara fisik berdasarkan hasil uji organoleptik, uji homogenitas, uji daya sebar, uji pH, uji daya lekat dan uji waktu sediaan mengering sebelum dan setelah kondisi penyimpanan dipercepat. Berdasarkan hasil pengujian yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa formulasi sediaan masker gel peel-off sari buah Lemon Cui dari ketiga konsentrasi PVA memenuhi syarat kestabilan secara fisik. Konsentrasi PVA yang terbaik adalah 10% karena memiliki waktu kering yang paling baik.

Keywords