Jurnal Fisika Flux (Mar 2017)

Analisa Komposisi Fasa Lempung Kalimantan Selatan Berdasarkan Data Difraksi Sinar X

  • Muhammad Saukani,
  • Ruliana Febrianty

DOI
https://doi.org/10.20527/flux.v13i2.3177
Journal volume & issue
Vol. 13, no. 2
pp. 117 – 120

Abstract

Read online

Penelitian tentang karaktersisasi mineral lempung Kalimantan Selatan sebagai bahan dasar geopolymer telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi kimia yang terkandung dalam masing-masing sampel dan menganalisa potensinya sebagai bahan geopolymer. Sampel diambil di Sungai Tabuk, Cintapuri dan Tatakan. Informasi kandungan fasa dalam sampel lempung tersebut dikarakterisasi menggunakan difraktometer sinar X yang dianalisa secara kualitatif dengan metode search-match dan kuantitatif dengan metode Rietveld. Agar analisa difraksi sinar X lebih mudah, sampel juga dilakukan karakterisasi menggunakan XRF. Hasil karakterisasi XRF menginformasikan bahwa ketiga sampel lempung tersebut mengandung unsur Si, Al, Fe, K dan Ti. Seluruh puncak-puncak kristalin yang dianalisis dari data XRD secara kualitatif menggunakan perangkat lunak X’Pert HighScore Plus menunjukkan adanya fasa mayor Quartz (SiO2) dan Kaolinit (Al2Si2O5(OH)4). Analisa secara kuantitatif menggunakan perangkat lunak Rietica menunjukkan kandungan Quartz dan kaolinit berturut-turut untuk sampel CT02 29,4%, 70,6%, ST02 30,7%, 69,3% dan TT02 5,4%, 94,6%. Berdasarkan data kuantitatif ini menunjukkan bahwa seluruh sampel berpotensi untuk dimanfaatkan sebagai bahan dasar geopolymer

Keywords