Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Apr 2021)
IMPLEMENTASI MEANS-ENDS ANALYSIS DENGAN STRATEGI PEMBELAJARAN LIGHTENING THE LEARNING CLIMATE TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pengamatan di SMP Karya Bhakti Panaragan menunjukkan kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik masih terbilang rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari model pembelajaran Means-Ends Analysis (MEA) dengan strategi pembelajaran Lightening The Learning Climate terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik kelas VII SMP Karya Bhakti Panaragan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengambilan subjek pada penelitian ini adalah menggunakan teknik acak kelas. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah 3 kelas VII berjumlah 30 peserta didik . Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Tes dan Dokumentasi. Tes dalam penelitian ini untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik menggunakan tes berbentuk uraian sebanyak 8 soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah validitas, taraf kesukaran, daya pembeda, dan reliabilitas. Teknik Uji prasyarat adalah normalitas, homogenitas. Uji hipotesis menggunakan uji anava satu arah dan uji scheffe. Hasil penelitian ini adalah uji anava satu jalan menghasilkan nilai sig.<0,05 yang artinya H0 ditolak menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran Means-Ends Analysis (MEA) dengan strategi Lightening The Learning Climate terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik. Kata Kunci: Kemampuan pemecahan masalah matematis; lightening the learning climate; means-ends analysis (MEA) Abstract This research was motivated by observations at SMP Karya Bhakti Panaragan showing that students' mathematical problem solving abilities were still relatively low. The purpose of this research was to determine whether there is an effect of the Means-Ends Analysis (MEA) learning model with the Lightening the Learning Climate learning strategy on the mathematical problem solving abilities of seventh grade students of SMP Karya Bhakti Panaragan. The method used in this research is quantitative methods. Taking the subject in this study was using a randomized class technique. The subjects used in this study were 3 class VII totaled 30 students. Data collection techniques used in this study were tests and documentation. The test in this study was to measure students' mathematical problem solving abilities using a test in the form of a description of 8 questions. The data analysis techniques used were validity, level of difficulty, distinguishing power, and reliability. The prerequisite test techniques are normality, homogeneity. Hypothesis testing using one-way ANOVA test and Scheffe test. The results of this reseach indicate that One-way ANOVA test produces sig. <0.05, which means that H0 is rejected there is an effect of the use of the Means-Ends Analysis (MEA) learning model with the Lightening the Learning Climate strategy on students' mathematical problem solving abilities. Keywords: Lightening the learning climate; mathematical problem solving ability; means-ends analysis (MEA)
Keywords