Jurnal Penelitian Pendidikan, Psikologi dan Kesehatan (Aug 2023)
Review Literatur: Acceptance and Commitment Therapy (Teori dan Aplikasi)
Abstract
ACT adalah sebuah terapi psikologis yang merupakan pengembangan generasi ketiga dari terapi perilaku dan kognitif. Tujuan ACT yang dicapai yakni menumbuhkan fleksibilitas psikologis individu. Fleksibilitas psikologis ini diartikan sebagai secara psikologis, individu berada pada masa sekarang yang sepeunuhnya memiliki kesadaran akan situasi, adanya perubahan perilaku ataupun memiliki pertahanan demi mencapai nilai-nilai kehidupan. Tujuan ini dapat diraih dengan (1) meningkatkan penerimaan (acceptance), (2) meningkatkan defuse kognitif, (3) meyakini bahwa tidak diperlukan untuk bergantung kepada opini orang lain, (4) sadar pada masa sekarang serta memiliki kemampuan diri untuk berproses, (5) memiliki nilai-nilai kehidupan sebagai tujuan kehidupan, (6) memiliki strategi untuk bertahan ataupun mengubah perilaku sesuai dengan nilai kehidupan yang dimiliki. Desain penelitian ini penelitian deskriptif dengan metode literature review. Pada penelitian ini, sumber literature review berdasarkan pada jurnal berbasis internasional dan nasional berjumlah 10 jurnal. Penerapan ACT sudah cukup luas untuk menyelesaikan berbagai masalah psikologis dengan rentang perkembangan yang cukup luas pula. Keenam prinsip ACT menjadi pilar utama dalam menyelesaikan berbagai permasalahan psikologis. ACT membantu individu mencapai fleksibilitas psikologis di dalam dirinya sehingga mendorong individu untuk tetap bertahan dan berjuang dalam menyelesaikan masalah di hidupnya.
Keywords