Jurnal Pertanian Terpadu (Dec 2019)

Struktur dan Komposisi Hutan di Kawasan Karst Temeang

  • Arbain Arbain,
  • Sugiarto Sugiarto,
  • Titis Hutama Syah

DOI
https://doi.org/10.36084/jpt..v7i2.197
Journal volume & issue
Vol. 7, no. 2

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur dan komposisi vegetasi di kawasan hutan karst Temeang, Kecamatan Karangan, Kabupaten Kutai Timur. Metode yang digunakan adalah membuat petak ukur dengan luas 1 ha, yang dibagi menjadi 25 petak ukur berukuran 20x20m, Hasil penelitian menunjukkan bahwa Indeks Nilai penting, Kerapatan, dan frekuensi tertinggi terdapat pada jenis Pterospermum javanicum. Jenis tersebut merupakan jenis yang mudah tumbuh dengan sebaran yang luas. Dominansi tertinggi terdapat pada jenis Shorea guiso, yang memiliki diameter batang yang besar-besar. Strata tajuk tersusun berlapis, dari lapisan atas sampai lapisan bawah yang terdiri dari tumbuhan bawah hingga pohon-pohon yang tinggi. Masih terdapatnya bagian-bagian tajuk yang terbuka menunjukkan bahwa perlu adanya campur tangan manusia untuk mempercepat suksesi.

Keywords