Edukasia (May 2020)

METODE PERMAINAN DENGAN PAPAN ANGKA DAN PENGARUHNYA TERHADAP MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA

  • Wuri Handayani,
  • Pryla Rochmahwati

Journal volume & issue
Vol. 1, no. 2

Abstract

Read online

This research is aiming at determining whether there is significant different grade on (1) learning motivation, (2) learning achievement and (2) learning motivation and achievement simultaneously on the students’ who are taught by using games and board number on the topic multiplication and division for the fifth grade at MI Ma’arif Cekok Babadan Ponorogo. It employed pretest-posttest control group quasy experimental design. It was assigned 17 students in A class and 13 students in B class as sample by using cluster random sampling from 60 students as population. Test and questionnaire were utilized as data collection technique and its results was analyzed by T-test and MANOVA by using SPSS 23 for Windows. The finding showed that (1) there is significant different learning motivation from the students who are taught by using games and board number as proved by the result of significant value of t-test which is lower than 0.05 at the value of 0.038 partially (2) there is significant different learning achievement from the students who are taught by using games and board number as it is showed by significant point of t-test which is lower than 0.05 at the value of 0.037 partially, and (3) there is simultaneous significant different grade on learning motivation and learning achievement from the students who are taught by using games and board number as proved by the result of significant value of MANOVA which is lower than 0.05 at the value of 0.03 and 0.02 respectively. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan (1) motivasi (2) prestasi dan (3) motivasi dan prestasi Matematika materi operasi hitung perkalian dan pembagian pada siswa yang diajarkan dengan menggunakan metode permainan dengan papan angka dengan yang tidak menggunakan pada kelas 5 di MI Ma’arif Cekok Babadan Ponorogo. Metode penelitian adalah kuantitatif eksperimen jenis experimental semu (pretestposttest control group design). Penentuan sampel menggunakan teknik cluster random sampling, dan hasilnya adalah kelas Va sebanyak 17 siswa sebagai kelas eksperimen, sedangkan kelas Vb sebanyak 13 siswa sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data melalui tes dan angket. Sedangkan analisis data menggunakan uji T dan uji MANOVA yang dilakukan dengan bantuan komputer aplikasi SPSS 23 for windows 8. Berdasarkan analisis data diketahui (1) adanya perbedaan motivasi belajar antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol dengan nilai signifikansi yang diperoleh lebih kecil dari taraf signifikansi yang telah ditetapkan, yaitu 0,038 < 0,05. (2) Adanya perbedaan prestasi belajar antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol dengan nilai signifikansi yang diperoleh lebih kecil dari taraf signifikansi yang telah ditetapkankan, yaitu 0,037 < 0,05. (3) Adannya perbedaan motivasi dan prestasi belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol yang diperoleh dalam uji MANOVA yaitu sebesar 0.03 untuk variabel motivasi, dan sebesar 0,02 untuk variabel prestasi belajar, dimana kedua nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi yang telah ditentukan, yaitu 0,03 < 0,05 dan 0,02 < 0,05.

Keywords