Indonesian Community Journal (Mar 2023)

Pengolahan Abon Ikan Lele di Rumah Sajada, Tinjauan Penghilangan Bau Amis Dengan Perlakuan Jeruk Nipis dan Daun Jinten

  • siti tamaroh,
  • Tyastuti Purwani,
  • Wisnu Adi Yulianto

DOI
https://doi.org/10.33379/icom.v3i1.2309
Journal volume & issue
Vol. 3, no. 1

Abstract

Read online

Rumah Sajada adalah sebuah Yayasan yang bergerak untuk menyatukan anak yatim dan duafa yang berlokasi di Wirokraman, Sidokarto, Godean, Sleman, Yogyakarta. Salah satu kegiatan ekonominya adalah berternak ikan lele, sebagai suatu usaha pembentukan karakter anak dalam pembentukan kemandirian. Produksi ikan lele jika hanya dikonsumsi segar akan sangat menyulitkan karena ikan akan segera mengalami kemunduran mutu. Pada kegiatan ini dilakukan penyuluhan, praktek pembuatan abon ikan lele, dan bantuan alat untuk pengolahannya. Ikan lele mempunyai sifat yang memunculkan bau amis. Pemberian perlakuan pendahuluan ditujukan untuk pengurangan bau amis tersebut. Pada kegiatan ini dilakukan perlakukan pendahuluan dengan air jeruk nipis dan air daun jinten. Dari hasil pembuatan dengan perlakuan tersebut menunjukkan bahwa perlakuan dengan daun jinten menghasilkan abon ikan lele yang lebih disukai dibandingkan dengan perlakuan dengan air jeruk nipis. Abon ikan lele yang diperlakukan dengan air daur jinten memiliki tekstur lebih baik dibandingkan perlakuan dengan jeruk nipis.

Keywords