Digital Zone: Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi (Nov 2020)
Analisis Keamanan Browser Menggunakan Metode National Institute of Justice (Studi Kasus: Facebook dan Instagram)
Abstract
Pencurian data digital sangat meresahkan pengguna media sosial, terlebih pengguna Facebook dan Instagram yang merupakan media sosial dengan jumlah pengguna terbanyak. Browser yang digunakan untuk mengakses media sosial harus terjamin keamanannya. Analisis browser untuk mengetahui browser mana yang paling aman digunakan untuk mengakses media sosial sangat penting. Agar pengguna media sosial tidak perlu khawatir terjadi pencurian data. Browser yang akan dianalisis yaitu Google Chrome, Mozilla Firefox, dan Microsoft Edge. Penelitian ini dilakukan menggunakan skenario dengan menggunakan teknik live forensics agar data yang didapatkan masih terekam dalam Random Access Memory (RAM), khususnya data volatile seperti email dan password. Dalam penelitian ini didapatkan bukti digital seperti email, password, username, dan data-data pribadi lainnya dengan menggunakan tools FTK Imager. Kata kunci: Browser, Facebook, FTK Imager, Instagram, Live Forensics
Keywords