Jurnal Informatika (Aug 2021)
Penggunaan Metode AHP Pengangkatan Karyawan Tetap Pada PT Prima Top Boga
Abstract
Karyawan merupakan aset penting bagi perusahaan. Tanpa karyawan. Untuk itu, PT Prima Top Boga haruslah tidak salah dalam merekrut karyawannya. Permasalahan yang terjadi pada PT Prima Top Boga yaitu masih belum optimalnya dalam proses perekrutan karyawan tetap dan sering terjadi kesalahan dalam memilih karyawan terbaik untuk direkrut menjadi karyawan tetap. Dalam hal ini penulis menggunakan metode Analytical Hierarchy Process dengan enam kriteria didalamnya sebagai tolak ukur dalam penelitian serta empat alternatif. Pada penelitian ini, penulis membagikan kuesioner kepada tiga responden yang berkompeten pada bidang terkait, kemudian data tersebut diolah dengan menggunakan aplikasi microsoft excel dan aplikasi expert choice. Maka yang berhasil menjadi karyawan tetap adalah Karta Atmaja dengan preferensi sebanyak 0.344. atau 34%.
Keywords