JIPI (Jurnal IPA dan Pembelajaran IPA) (Nov 2017)

PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN ICT SEBAGAI KEGIATAN PEMBELAJARAN SISWA DI SMP NEGERI ACEH TAMIANG

  • Nursamsu Nursamsu,
  • Teuku Kusnafizal

DOI
https://doi.org/10.24815/jipi.v1i2.9691
Journal volume & issue
Vol. 1, no. 2
pp. 165 – 170

Abstract

Read online

Abstrak. Tujuan dilakukannya penelitian tentang Pemanfaatan Media Pembelajaran ICT sebagai Kegiatan Pembelajaran Siswa di SMP Negeri Aceh Tamiang adalah Untuk mengetahui perbedaan dalam pemanfaatan Media Pembelajaran ICT. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen yaitu True Experimental Design Sampel penelitian berjumlah siswa sebanyak 44 orang siswa. Instrumen yang digunakan yaitu instrumen tes. Instrumen tes berupa tes kemampuan kognitif siswa (hasil belajar ) mata pelajaran IPA. Adapun teknik analisis data yaitu dilakukan uji normalitas, uji homogenitas, uji beda, uji-t. Hasil penelitian ini adalah nilai 72,60 yang dimanfaatkan pada SMP Negeri 1 Manyak Panyed sedangkan nilai 66,92 yang dimanfaatkan pada SMP Negeri 2 Karang Baru. Adapun kesimpulan penelitian ini bahwa pelaksanaan pembelajaran yang memanfaatkan media pembelajaran ICT, sering dilaksanakan di SMP Negeri 1 Manyak Panyed dari pada SMP Negeri 2 Karang Baru. Kata Kunci: Pemanfaatan, Media ICT, Pembelajaran IPA.