Cakradonya Dental Journal (Dec 2015)
Gigi Tiruan Sebagian Overlay: Laporan Kasus
Abstract
Gigi tiruan sebagian overlay merupakan protesa lepasan yang menutupi permukaan oklusal dan mendapat dukungan dari gigi penyangga. Gigi tiruan sebagian overlay memiliki keuntungan bersifat reversibel, pembuatannya lebih mudah, lebih murah, dapat meningkatkan estetik sehingga sistem mastikasi dapat berfungsi dengan baik dan dapat meningkatkan bicara. Gigi tiruan sebagian overlay dapat digunakan sebagai protesa interim dan definitif, biasanya digunakan untuk pasien dengan penurunan dimensi vertikal oklusal dan mengalami keausan gigi yang berat, maloklusi dental dan skeletal yang berat, dan pasien dengan keterbatasan finansial. Gigi tiruan sebagian overlay dapat dibuat dari metal maupun akrilik atau kombinasi keduanya. Pada laporan kasus ini akan membahas mengenai pengembalian dimensi vertikal oklusal secara bertahap dengan pembuatan gigi tiruan sebagian overlay rahang atas dan rahang bawah pada pasien yang mengalami kehilangan banyak gigi.