Jurnal Kesehatan Komunitas (Journal of Community Health) (Jun 2024)
Pemberian Terapi Akupresur sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Tidur dan Kadar Estrogen pada Wanita Menopause
Abstract
Penurunan hormon estrogen pada masa menopause menyebabkan kualitas tidur menurun. Kualitas tidur berpengaruh terhadap kesehatan fisik dan psikologi yang dapat menurunkan kualitas hidup menopause. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pemberian terapi akupresur dapat meningkatkan kualitas tidur dan hormon estrogen pada wanita menopause. Desain penelitian ini adalah Quasi experiment yaitu dengan menggunakan kelompok yang sudah ada. Jumlah sampel sebanyak 40 responden, dipilih menggunakan teknik Consecutive Sampling. Kelompok intervensi diberikan terapi akupresur titik HT 7, PC 6, dan GV 20 sebanyak 6 kali selama 2 minggu. Kualitas tidur diukur dengan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) dan kadar estrogen diukur dengan metode ELISA. Analisis data menggunakan Paired Sampel Test, Independent T-Test. Analisis data menunjukkan adanya perubahan rerata skor kualitas tidur dan kadar estrogen pada kelompok intervensi setelah diberikan intervensi terapi akupresur (p = 0,000 (effect size = 0.90). Hasil dari penelitian ini terdapat perbedaan rerata skor kualitas tidur dan skor kadar estrogen antara kelompok intervensi dan kontrol (p = 0,000) (effect size=1.17). Simpulan dari penelitian in adalah Terapi akupresur pada titik HT 7, PC 6 dan GV 20 dapat menigkatkan kualitas tidur dan hormon estrogen pada wanita menopause. Penelitian ini mengimplikasikan bahwa intervensi terapi akupresur dapat diterapkan sebagai bagian dari asuhan kebidanan pada wanita menopause.
Keywords