Majalah Kedokteran Andalas (Nov 2019)

Analisis faktor yang berhubungan dengan pelaksanaan standar APN oleh bidan puskesmas PONED Padang Pariaman

  • Merisa Riski,
  • Yuniar Lestari,
  • Ulvi Mariati

DOI
https://doi.org/10.25077/mka.v42.i3S.p30-37.2019
Journal volume & issue
Vol. 42, no. 3S
pp. 30 – 37

Abstract

Read online

Tujuan: Untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan pelaksanaan penerapan standar asuhan persalinan normal oleh bidan puskesmas PONED Padang Pariaman. Metode: Penelitian ini menggabungkan 2 jenis penelitian (mixed method) yang didahului oleh penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional, sampel 74 bidan puskesmas PONED. Analisis data menggunakan uji Chi-Square dan uji regresi logistik. Kemudian dilanjutkan dengan penelitian kualitatif. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar bidan puskesmas pelaksanaan penerapan standar asuhan persalinan normal yang baik. Faktor yang memiliki hubungan bermakna dengan pelaksanaan penerapan standar asuhan persalinan normal adalah pengetahuan, sikap, persepsi kepemimpinan, motivasi, persepsi supervisi kepala puskesmas, dan persepsi organisasi profesi/IBI. Hasil penelitian juga menunjukkan persepsi supervisi kepala puskesmas sebagai faktor dominan yang mempengaruhi pelaksanaan penerapan standar asuhan persalinan normal secara baik 7,649 kali dibandingkan dengan komitmen variabel lainnya. Simpulan: Persepsi supervisi kepala puskesmas sebagai faktor dominan yang berhubungan pelaksanaan penerapan standar APN oleh bidan puskesmas PONED. Disarankan agar mempertahankan keterampilan bidan terutama dalam melaksanakan penerapan standar asuhan persalinan normal.

Keywords