Al-Athfaal (May 2021)

Rejuvinasi Strategi Pengembangan Kreativitas Anak di PAUD

  • Dara Gebrina Rezieka,
  • Devi Vionita Wibowo,
  • Fatmawati Fatmawati,
  • Ma'fiyatun Insiyah

DOI
https://doi.org/10.24042/ajipaud.v4i1.8186
Journal volume & issue
Vol. 4, no. 1
pp. 31 – 46

Abstract

Read online

Anak sering melakukan kesalahan dalam berbagai hal dipicu karena seringnya orang tua memarahi anak melakukan kesalahan ketika anak berusaha untuk menemukan sebuah ide baru. Kreativitas merupakan kemampuan seseorang untuk menghasilkan dan membuat produk baru, serta menemukan gagasan-gagasan baru, langkah-langkah baru atau metode baru yang bermanfaat untuk diri sendiri dan orang lain. Tujuan artikel ini menyajikan suatu peningkatan kreativitas anak usia dini melalui Imajinasi, Musik dan Bahasa. Metode yang dipakai dalam kajian ini menggunakan metode atau pendekatan kepustakaan (library research), pengumpulan data dilaksanakan dengan cara menelaah jurnal, buku, atau informasi lainnya baik yang berbentuk cetak maupun elektronik yang dianggap relevan. Kreativitas merupakan sebuah proses pemikiran yang dilakukan seseorang untuk menghasilkan produk baru, atau mengkolaborasikan barang baru dengan barang lama, antara keduanya, sehingga akan melekat pada diri nya. Kreativitas merupakan kemampuan dalam menghasilkan dan mengembangkan diri serta mengaktualisasikan identitas diri dalam konsep terpadu antara hubungan diri sendiri, alam, dan orang lain. Pada dasarnya kreativitas dapat diartikan dalam istilah individu. Hal seperti ini membutuhkan dorongan dan dan dukungan disekitar lingkungan tempat tinggal anak.

Keywords