Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran (Aug 2021)
Sintaksis dan Bahasa Figuratif Puisi “Ibu di Atas Debu” W.S Rendra
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana struktur sintaksis dalam puisi terintegrasi membentuk satu kesatuan dan bagaimana struktur bahasa figuratif puisi puisi “Ibu di Atas Debu” karya W.S Rendra. Struktur memiliki ide transformasi (the idea of transformation), dan struktur memiliki ide mengatur diri sendiri (the iea of self regulation). Puisi adalah komposisi dalam syair atau bahasa kiasan 'yang merupakan' ekspresi pemikiran, imajinasi, atau perasaan yang indah dan jelas benar dalam puisi. Sintaksis dalam puisi merujuk kepada kata, frasa, klausa, kalimat, sedangkan bahasa figuratif menujuk kepada gaya bahasa. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, subjek penelitian, yakni teks “Ibu di Atas Debu”, yang diambil dari kumpulan puisi Rendra W.S. “Doa Untuk Anak Cucu”, dengan parameter standar struktur dalam puisi dan gaya bahasa. Sumber data adalah teks puisi “Ibu di Atas Debu”, dengan instrumen penelitian, yaitu peneliti sendiri. Penelitian menggunakan purposive sampling. Sampel ini dipilih berdasarkan pertimbangan tertentu. Pengumpulan data digunakan teknik reduksi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur sintaksis puisi dan bahasa figuratif dalam puisi “Ibu di Atas Debu” karya W.S. Rendra saling berhubungan dan membentuk satu kesatuan yang utuh (unity) Implikasi penelitian ini adalah dapat menjadi pertimbangan Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Terbuka agar struktur sintaksis dalam puisi dan bahasa figuratif puisi menjadi salah satu subbahasan dan contoh interpretasi dalam modul mata kuliah teori sastra.
Keywords