JuTISI (Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi) (Jan 2024)

Perancangan Aplikasi Orientasi Mahasiswa Baru Berbasis Android dengan Laravel RESTful API dan Lean Touch

  • Robby Tan,
  • Maresha Caroline Wijanto,
  • Celine Lieshiana

DOI
https://doi.org/10.28932/jutisi.v9i3.7945
Journal volume & issue
Vol. 9, no. 3
pp. 395 – 404 – 395 – 404

Abstract

Read online

Masa orientasi mahasiswa baru merupakan masa di mana mahasiswa baru melakukan penyesuaian dan pengenalan terhadap lingkungan dan kegiatan di universitas. Selama pandemi COVID-19, masa orientasi mahasiswa baru mengalami perubahan dari pertemuan di kampus menjadi pertemuan di dunia maya. Saat ini, proses orientasi mahasiswa sudah kembali dilaksanakan di kampus, namun masalah-masalah yang terjadi selama adanya pandemi COVID-19 juga masih dialami. Masalah-masalah tersebut berupa masalah komunikasi atau kendala lain seperti kurang sigapnya mahasiswa dalam memperhatikan pengumuman atau kegiatan yang dilaksanakan. Solusi yang dikembangkan merupakan aplikasi untuk membantu proses orientasi yang berjalan di atas sistem operasi Android. Seluruh data untuk aplikasi disimpan dalam sebuah basis data yang dapat diakses dengan menggunakan Representational State Transfer (RESTful) Application Programming Interface (API) berbasis framework Laravel. Pengguna aplikasi Android dibagi menjadi tiga bagian yaitu admin, dosen/ panitia, serta mahasiswa. Aplikasi ini dilengkapi juga dengan markerless augmented reality yang dibuat dengan bantuan library Lean Touch dari Unity. Augmented reality tersebut berfungsi untuk mengenalkan laboratorium yang akan menjadi salah satu tempat pelaksanaan kegiatan perkuliahan. Penunjang lain yang juga dimasukkan dalam aplikasi adalah kuis yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana konfirmasi materi atau kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan selama masa orientasi mahasiswa baru. Survei yang diberikan kepada panitia/ dosen serta mahasiswa menunjukkan bahwa aplikasi berperan dalam menunjang jalannya kegiatan orientasi mahasiswa baru.

Keywords