Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Jun 2023)

PENGEMBANGAN MODUL AJAR BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MEMFASILITASI KECAKAPAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS

  • Ravina Faradilla Syahril,
  • Sehatta Saragih,
  • Elfis Suanto

DOI
https://doi.org/10.24127/ajpm.v12i2.6923
Journal volume & issue
Vol. 12, no. 2
pp. 1987 – 1997

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu modul ajar kurikulum merdeka pada topik barisan dan deret berbasis Problem Based Learning (PBL) untuk memfasilitasi kecakapan pemecahan masalah matematis (KPMM) peserta didik pada Fase E yang valid dan praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model 4-D dengan tahapan define (pendefinisian), design (perencanaan), develop (pengembangan) dan disseminate (penyebaran). Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan teknik angket, wawancara dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan berupa lembar validasi modul ajar dan angket respon peserta didik. Berdasarkan hasil analisis data validasi diperoleh bahwa nilai rata-rata validasi modul ajar adalah 3,75 dengan kriteria sangat valid, sedangkan data analisis angket respon peserta didik pada ujicoba kelompok kecil adalah 87,91% dengan kriteria sangat praktis dan hasil analisis angket respon pada tahap ujicoba lapangan adalah 85,54% dengan kriteria sangat praktis. Sehingga modul ajar yang dikembangkan memenuhi aspek valid dan praktis untuk digunakan dalam proses pembelajaran

Keywords