Dewa Ruci: Jurnal Pengkajian dan Penciptaan Seni (Jul 2019)
MUSIK GENJRING SEBAGAI SARANA DAKWAH ISLAMIAH
Abstract
ABSTRAK Penyebaran suatu agama bisa dilakukan dengan berbagai cara, antara lain dengan memanfaatkan seni sebagai medium. Di Indonesia musik tradisi telah lama ada dan pada umumnya dipakai sebagai sarana untuk upacara-upacara keagamaan, sehingga seni (musik) sudah menjadi barang biasa dan akrab dengan masyarakat, khususnya pedesaan, yang sebagian besar masih mempertahankan nilai-nilai tradisi leluhur.Agama Islam membawa suasana baru bagi kehidupan masyarakat Jawa yang sebelumnya sangat akrab dengantradisi Hindu-Budha. Pengaruh Islam terhadap kebudayaan Jawa tidak hanya membawa pembaharuan dalam kehidupan sehari-hari, tetapi juga sampai kepada bidang seni musik. Genjring sebagai produk dari masuknya Islam sangat berperan sebagai salah satu medium bagi penyebaran agama Islam dan telah menjadi bagian dari kesenian tradisional Nusantara yang mempunyai hak sama dengan kesenian-kesenian tradisiolanl lain; ia mampu, dengan kelebihannya, menjadi alat pemersatu masyarakat desa yang mayoritas beragama Islam. Tulisan ini memaparkan musik Genjring sebagai sarana yang efektif untuk dakwah yang penelitiannya telah dilakukan di daerah Purbalingga dengan cara mendatangi lokasi dan mengadakan pengamatan secara teliti terhadap para pemain Genjring. Kata kunci: Genjring, Islam, Dakwah, Kitab Barzanji ABSTRACT The spread of a religion can be done in various ways, such as by utilizing arts as a medium. Indonesia’s traditional music has long existed and is generally used as a means for religious ceremonies, so music has become a regular item and are familiar with the community, especially in rural areas, which are mostly still maintain the tradition of ancestral values. Islamic religion brought a new atmosphere to the Java people’s lives who are very familiar with the Hindu-Buddhist tradition. Islamic influence on the culture of Java not only bring renewal in our daily lives, but also to music. Genjring as a product of the advent of Islam was instrumental as a medium for the spread of Islam and has been part of this archipelago traditional art and it has the same rights as other traditional arts; it was, with all of it’ssupremacy, able to become an integral tool for villagers of Muslim majority. This paper describes Genjring musicas an effective means of propaganda which research has been done in the area Purbalingga by visiting the site and held a thorough observation of the Genjring players. Keywords: Genjring, Islam, Dakwah, Kitab Barzanji
Keywords