G-Tech (Jul 2024)

Potensi Pemanfaatan Tenaga Surya Menggunakan Fotovoltaik di Kawasan Tana Mori, Labuan Bajo

  • Anindito Nurprabowo,
  • Dani Rusirawan

DOI
https://doi.org/10.33379/gtech.v8i3.4616
Journal volume & issue
Vol. 8, no. 3

Abstract

Read online

Indonesia memiliki potensi energi surya yang cukup besar, yakni sekitar 4,8 KWh/m2, tetapi pemanfaatannya masih minim meskipun keterbatasan akan sumber daya fosil semakin mengkhawatirkan. Sejalan dengan hal tersebut, Kawasan Tana Mori yang dicanangkan akan menjadi lokasi Konferensi Tingkat Tinggi G20 harus mengedepankan konsep ramah lingkungan, salah satunya adalah penggunaan energi terbarukan berupa pemanfaatan sinar matahari sebagai alternatif sumber energi listrik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi pembangkit tenaga surya dengan perangkat lunak HOMER (Hybrid Optimization of Multiple Energy Resources), yang dapat menyimulasikan sistem energi terbarukan dengan masukan awal berupa kebutuhan daya listrik yang akan digunakan kemudian menyusun skema komponen teknologi yang akan diaplikasikan pada lokasi ini. Dengan kebutuhan daya 392,74 kW untuk sistem utilitas, dapat digunakan 1 sistem fotovoltaik dengan kapasitas 500 kWp, selanjutnya hasil simulasi menghasilkan biaya pengadaan yang hampir sebanding dengan pengeluaran untuk biaya operasional dan pemeliharaan sistem apabila tidak menggunakan fotovoltaik

Keywords