Muttaqien (Jul 2024)

Urgensi Nilai Islam dalam Menghadapi Tantangan Teknologi Kontemporer

  • Muhammad Yalqa Rayyandhiya Azka,
  • Jenuri Jenuri

DOI
https://doi.org/10.52593/mtq.05.206
Journal volume & issue
Vol. 5, no. 2

Abstract

Read online

Pada zaman yang serba canggih ini, sektor teknologi berkembang pesat. Dari perkembangan teknologi tersebut, tantangan moral dan etika yang kompleks muncul sebagai dampak dari kemajuan teknologi itu sendiri. Artikel ini akan membahas urgensi nilai-nilai Islam dalam menghadapi tantangan serta dampak yang dihadirkan oleh perkembangan teknologi. Nilai-nilai Islam memiliki relevansi yang signifikan dalam membimbing individu Muslim dalam menggunakan teknologi secara bertanggung jawab. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur untuk mengkaji implikasi nilai-nilai Islam dalam menghadapi tantangan teknologi kontemporer, seperti perlindungan privasi dan etika berkomunikasi. Melalui pendidikan, kesadaran, dan penerapan etika teknologi yang mengimplementasikan nilai-nilai Islam, setiap individu dapat terhindar dari dampak buruk kehidupan digital, sehingga menciptakan masyarakat yang lebih adil, inklusif, dan berkelanjutan di era digital yang terus berkembang pesat.

Keywords