Jurnal Benefita (Jul 2019)
Pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas dan Size Perusahaan Terhadap Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan Pada Perusahaan Manufaktur
Abstract
This study aims to to prove empirically the factors which affect the timeliness of financial statement submission to manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange. Factors analyzed in this research are profitability, liquidity, and firm size. The sample of this research uses 65 manufacturing companies that consistently listed in Indonesia Stock Exchange period 2012-2016 which is studied by using purposive sampling method. Statistical method used in this research is logistic regression at 5% significance level. Based on the results from testing the hypothesis concluded that capital structure and profitability had a negative and significant effect to timeliness of financial reporting while company size had a positive and significant effect to timeliness of financial reporting.Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris faktor yang mempengaruhi ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Faktor yang dianalisis dalam penelitian ini adalah struktur modal, profitabilitas, dan size perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel dari penelitian ini menggunakan 65 perusahaan manufaktur yang konsisten terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2012-2016 yang diteliti dengan menggunakan metode purposive sampling. Metode statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi logistik pada tingkat signifikansi 5%. Berdasarkan hasil dari pengujian hipotesis dapat disimpulkan bahwa struktur modal dan profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan sedangkan size perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan.
Keywords