Jurnal Ilmiah Rekayasa Pertanian dan Biosistem (Mar 2024)

Performa Tungku Hibrid Energi Surya dan Gas untuk Alat Pengering Kabinet dengan Sistem Cerdas

  • Anugerah Fitri Amalia,
  • Indonesia Indonesia,
  • Mursalim Mursalim

DOI
https://doi.org/10.29303/jrpb.v12i1.616
Journal volume & issue
Vol. 12, no. 1
pp. 94 – 109

Abstract

Read online

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kinerja alat pengering kabinet yang menggunakan hibrid energi surya dan LPG. Energi terbarukan sangat penting untuk pengeringan pertanian. Mesin pengering sistem hibrid ini menggunakan teknologi fuzzy logic dan expert system untuk mengoptimalkan jumlah energi yang digunakan. Metode pengujian meliputi: uji kolektor surya, katup udara dan gas, serta pengeringan dan konsumsi energi dengan menggunakan 10 kg sagu segar. Hasilnya menunjukkan bahwa hibrid dan non-hibrid (gas saja) memenuhi persyaratan suhu dan kadar air sagu untuk pengeringan. Dengan integrasi teknologi fuzzy logic dan expert system, mesin ini dapat mengoptimalkan penggunaan energi surya dan gas secara efisien, dapat terlihat hasilnya 53% dari 100% lebih hemat dibanding non-hibrid. Selain penghematan energi, biaya pengoperasian sistem hibrid lebih murah dari non-hibrid. Kesimpulan, penerapan sistem hibrid surya-LPG pada alat pengering tipe kabinet dapat mengoptimalkan kinerja dan mengurangi konsumsi energi serta biaya operasional.

Keywords