Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi (Aug 2023)

Pembangunan Sistem Informasi Pengelolaan Rencana Pembelajaran Semester (RPS)

  • Aina Hubby Aziira,
  • Husnil Kamil,
  • Afriyanti Dwi Kartika

DOI
https://doi.org/10.25077/TEKNOSI.v9i2.2023.103-112
Journal volume & issue
Vol. 9, no. 2
pp. 103 – 112

Abstract

Read online

Rencana Pembelajaran Semester (RPS) merupakan wujud pengembangan kurikulum yang dibuat berdasarkan Dokumen Kurikulum. Pengelolaan RPS yang baik adalah salah satu kunci untuk memaksimalkan proses pengawasan dan pengembangan pembelajaran. Sistem pengelolaan RPS di Program Studi Sistem Informasi Universitas Andalas masih dilakukan secara konvensional. RPS belum terstruktur dengan baik sesuai standar penyusunan RPS sehingga akan menyulitkan dosen dalam melakukan pengawasan, evaluasi, dan pengembangan rencana pembelajaran, yang selanjutnya juga akan mempengaruhi kualitas lulusan serta akan menyulitkan proses penilaian pada saat Re-Akreditasi program studi. Oleh karena itu, pengelolaan RPS berupa penulisan yang terstruktur dan adanya wadah untuk mengarsipkan perubahan RPS yang dilakukan selama proses pengembangan, penting dilakukan. Hal ini dapat dicapai dengan menggunakan sebuah sistem informasi sehingga dirasa perlu untuk membangun sistem informasi pengelolaan RPS. Sistem Informasi Pengelolaan RPS dibangun berdasarkan metode Waterfall yang terdiri dari tahap analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi sistem dengan memanfaatkan arsitektur MERN (MongoDB, Express.js, React.js, dan Node.js) sebagai empat teknologi utama, yang dilanjutkan dengan tahap pengujian. Dengan sistem yang dikembangkan, dosen dapat membuat RPS secara terstruktur serta memiliki arsip RPS yang pernah dikembangkan untuk nantinya dijadikan bahan evaluasi pembelajaran. Pengujian fungsional yang dilakukan menunjukkan bahwa sistem informasi pengelolaan RPS sudah berjalan sebagaimana yang direncanakan.

Keywords