Multilateral: Jurnal Pendidikan Jasmani dan Olahraga (Feb 2023)

Survei durasi waktu serang bela pencak silat kategori tanding di kejuaraan southeast asia championship tahun 2022 Singapura

  • Muslikhin Muslikhin,
  • Kurniati Rahayuni,
  • Taufik Taufik,
  • Imam Hariadi

DOI
https://doi.org/10.20527/multilateral.v22i1.15456
Journal volume & issue
Vol. 22, no. 1
pp. 80 – 93

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui durasi waktu dan serangan belaan pencak silat kategori tanding menggunakan peraturan pertandingan terbaru tahun 2022. Menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode pendekatan Visual Research Methods (VRM). Teknik pengumpulan data menggunkaan purposive sampling memperhatikan dikumentasi kejuaraan pencak silat Southeast Asia Championship tahun 2022 di Singapura, kriteria dokumentasi video live streaming kategori puta dan putri, tidak adanya diskualifikasi semifinal dan final, dan kelas pertandingan kelas A s.d E (BB 45 kg s.d 70 kg) kategori dewasa. Pengumpulan data dalam penelitian ini menganalisis terhadap durasi waktu serangan belaan menggunakan alat bantu stopwatch dan memperhatikan serang belaan yang digunakan. Durasi waktu serangan belaan secara keseluruhan dengan nilai rata-rata 2 s, nilai minimal durasi waktu serangan belaan 15 ms dengan 1 serangan tanpa perlawanan, dan nilai maksimal durasi waktu serangan belaan 8 s 53 ms dengan adanya gerakan perlawanan 9 serangan belaan, persentase jumlah serangan belaan setiap babak terdapat kenaikan secara signifikan pada babak 1 (23%), babak 2 (31%), dan babak 3 (46%). Maka hasil penelitian dapat menjadi acuan bagi pelatih maupun praktisi pencak silat dalam menyusun program latihan dengan mempertimbangkan durasi waktu dan pola taktik strategi serangan belaan.

Keywords