Nurse and Health (Jun 2018)
PENGARUH SENAM YOGA TERHADAP DEPRESI PADA LANSIA DI UPT PELAYANAN SOSIAL LANJUT USIA PASURUAN, LAMONGAN
Abstract
Background: Depresi merupakan masalah serius yang perlu segera ditangani sehingga tidak dapat menimbulkan dampak yang merugikan pada lansia. Lansia yang mengalami depresi tidaklah sedikit, sehingga depresi dapat menggangu masalah kesehatan dan kesejahteraan lansia. Purpose: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis senam yoga terhadap depresi pada lansia di UPT Pelayanan Sosial Lanjut Usia Pasuruan di Lamongan. Method: Penelitian ini adalah quasy-experimental dengan desain penelitian adalah Pre-Post Test with Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 28 lansia dengan dibagi 2 kelompok yaitu 14 lansia sebagai kelompok perlakuan dan 14 lansia lainnya sebagai kelompok kontol. Alat ukur yang digunakan adalah lembar kuesioner GDS. Data analisis yang digunakan adalah uji t test 2 sampel berpasangan. Results: Hasil penelitian pengaruh senam yoga terhadap depresi pada lansia didapatkan data nilai untuk kelompok perlakuan dan kelompok kontrol diketahui bahwa nilai p value = 0,000 ≤ α = 0,05, maka H1 Diterima dan Ho ditolak yang berati ada pengaruh senam yoga terhadap depresi pada lansia di UPT Pelayanan Lanjut Usia Pasuruan di Lamongan. Conclusion: Dengan melakukan senam yoga terhadap lansia diharapkan terdapat suatu penurunan depresi. Karena dengan melakukan senam yoga secara rutin dapat memberikan suatu ketenangan hati, dapat mengendalikan emosi, serta dapat menjaga keseimbangan kejiwaan lansia didalam dirinya. Juga masih banyak lagi kegunaan senam yoga dalam kesehatan tertama dalam menghadapi stres maupun depresi. Key words: Senam yoga, depresi, lansia.