Rekayasa (Oct 2018)

IbM BAGI GURU-GURU MATEMATIKA SMP YANG MENGALAMI KESULITAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI VISUALISASI GEOMETRI ANALITIK BIDANG CARTESIUS BERBANTUAN SOFTWARE GEOMETER'S SKETCHPAD

  • Scolastika Mariani,
  • Wardono Wardono

Journal volume & issue
Vol. 16, no. 1
pp. 11 – 22

Abstract

Read online

.Komunikasi tulis matematika sangat penting karena tidak banyak siswa yang dapat memahami teks matematika maupun mengkomunikasikan ide-ide dalam benak mereka dengan baik, benar dan runtut. Geometri Analitik membutuhkan kemampuan daya tilik keruangan, termasuk Geometri Analitik (representasi Aljabar dari bangun-bangun Geometri Analitik), dengan bantuan software komputer Geometer's Sketchpad visualisasi Geometri Analitik dari representasi Aljabarnya dan sebaliknya akan lebih jelas, guru maupun siswa dapat mengkomunikasikan konsep-konsep dengan lebih jelas. Pembelajaran Geometri Analitik Datar dengan ceramah dan bahan ajar cetakan mengakibatkan ketrampilan proses pembelajaran Geometri Analitik Datar peserta didik masih jauh dari harapan, perlu dilakukan pembelajaran yang inovatif dan bahan ajar yang sesuai untuk Geometri Analitik datar. Terlebih jika dibantu dengan software yang memang untuk Geometri Analitik datar diharapkan akan meningkatkan aktifitas dan ketrampilan proses memecahkan masalah untuk soal-soal materi Geometri Analitik datar lebih meningkat. Metode proyek digunakan untuk menjembatani bahan ajar soal-soal pemecahan masalah berbantuan software Geometer's Sketchpad dengan pembelajaran di kelas. Geometer's Sketchpad adalah software yang dapat digunakan untuk membantu abstraksi siswa dalam mempelajari atau mengerjakan permasalahan materi Geometri Analitik datar khususnya dalam bidang Cartesius. Pelatihan dan workshop " IbM Bagi Guru-Guru Matematika SMP Yang Mengalami Kesulitan Pemecahan Masalah Melalui Visualisasi Geometri Analitik dari representasi Aljabarnya dan sebaliknya Bidang Cartesius Berbantuan Software Geometer's Sketchpad" perlu dilakukan untuk meningkatkan ketrampilan dan visualisasi bangun-bangun Geometri Analitik datar dengan Geometer's Sketchpad dan integrasinya dalam pembelajaran pemecahan matematika di kelas. Pelatihan ini diterapkan pada Guru-guru Matematika MGMP Sub Rayon 2 di kota Semarang, diamati dan dianalisis peningkatan penguasaan konsep Geometri Analitik, ketrampilan menggambarkan representasi Aljabar ke dalam benda Geometri Analitik maupun sebaliknya dan peningkatan kemampuan komunikasi matematik terutama Geometri Analitik dalam pemecahan masalah. Pelatihan (Teori Geometri Analitik dan Praktek Geometer's Sketchpad) dilaksanakan selama 4x8 jam (4 hari), yaitu : Rabu tanggal 12 Agustus 2017, Kamis, tanggal 13 Agustus 2017, Rabu, tanggal 19 Agustus 2017, dan Kamis, 20 Agustus 2017. Pelatihan dilaksanakan di Aula gedung Serba Guna SMP Negeri 15 Semarang. Dilakukan tes awal dan tes akhir untuk melihat apakah ada peningkatan kemampuan penguasaan Geometri Analitik , dengan hasil : Rata-rata Nilai Pre-tes = 76,25, Rata-rata Nilai Pos-tes = 81, dianalisis peningkatannya dengan menggunakan Pairs Sample t-test, diperoleh nilai sig = 0.000, sehingga H0 ditolak dan H1 diterima dan dapat disimpulkan Nilai Rata-rata Pos-tes lebih baik dari Nilai Rata-rata Pre-tes, jadi ada peningkatan pemahaman dan ketrampilan Geometri Analitik dan Praktek Geometer's Sketchpad setelah dilaksanakan Pelatihan. Hasilpembuatan gambar-gambar menggunakan Geometer's Sketchpad sangat bagus dan menarik, dan peserta puas dengan pelatihan ini.

Keywords