Digital Zone: Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi (May 2021)
Prediksi Penyakit Systemic Lupus Erythematosus Menggunakan Algoritma Genetika
Abstract
Penyakit Systemic Lupus Erythematosus (SLE) atau lupus adalah salah satu dari penyakit autoimun yang menyerang sistem imun pada jaringan tubuh. Penyakit lupus bukanlah penyakit yang menular namun termasuk penyakit yang mematikan. Berdasarkan data dari SIRS Online pada tahun 2016 terdapat 2.116 pasisen menderita penyakit lupus dan 550 pasien meninggal dunia. Penyakit lupus sulit dideteksi karena gejalanya mirip dengan penyakit lain. Tujuan dari penelitian ini adalah memprediksi apakah terindikasi penyakit lupus atau tidak sehingga menekan angka kematian akibat penyakit PTM dari penyakit SLE. Data diambil dengan cara menyebar questioner pada pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad. Metode yang tepat untuk penelitian ini adalah algortima genetika, karena algoritma genetika memiliki akurasi lebih besar dari 98 %. Hasil penelitian ini adalah diagnosa penyakit lupus atau tidak.
Keywords